Senin, 18 November 2013

Definisi Psikologi

 Psikologi  berasal dari kata dalam bahasa Yunani Psychology yang merupakan gabungan dan kata psyche dan logos. Psyche berarti jiwa dan logos berarti ilmu. Secara harafiah psikologi diartikan sebagai ilmu jiwa
 
Definisi Psikologi Menurut Para Ahli dan Sumber Bukunya

1.Buku : Ensiklopedia Pendidikan
-Poerbakawatja dan Harahap (1981)
Psikologi adalah cabang ilmu pengetahuan yang mengadakan penyelidikan atas gejala-gejala dan kegiatan-kegiatan jiwa.

2.Buku : Doctionary of Psychology
-Chaplin (1972)
“Psychology is the science of human and animal behavior, the study of organism in all it’s variety and complexity as it respond to the flux and flow of physical and social events which make up the environtment”
(Psikologi adalah ilmu pengetahuan mengenai perilaku manusia dan hewan, juga penyelelidikan terhadap organisme dalam segala ragam dan kerumitannya ketika mereaksi arus dan perubahan alam sekitar dan peristiwa-peristiwa kemasyarakatan yang mengubah lingkungan )

3.Buku : Psychology and Communication
-George A. Miller
“Psychology is the science that attempts to describe, predict, and control mental and behavioral events”( Psikologi adalah ilmu yang berusaha menguraikan, meramalkan dan mengendalikan peristiwa mental dan tingkah laku )

4.Buku : Introduction to Psychology
-Clifford T. Morgan
“Psychology is the science of human and animan behavior”
(Psikologi adalah ilmu yang mempelajari tingkah laku manusia dan hewan)
5.Buku : Ensiklopedi Nasional Indonesia Jilid 13 (1990)
-Muhibbin Syah (2001)
Psikologi adalah ilmu pengetahuan yang mempelajari tingkah laku terbuka dan tertutup pada manusia baik selaku individu maupun kelompok, dalam hubungannya dengan lingkungan. Tingkah laku terbuka adalah tingkah laku yang bersifat psikomotor yang meliputi perbuatan berbicara, duduk , berjalan dan lain sebgainya, sedangkan tingkah laku tertutup meliputi berfikir, berkeyakinan, berperasaan dan lain sebagainya

Definisi Psikologi Menurut Tokoh”
Dr. Singgih Dirgagunarsa
Psikologi adalah ilmu yang mempelajari tingkah laku manusia.
Plato dan Aristoteles
Psikologi adalah ilmu pengetahuan yang mempelajari tentang hakikat jiwa serta prosesnya sampai akhir.
John Broadus Watson
Psikologi adalah ilmu pengetahuan yang mempelajari tingkah laku tampak ( lahiriah ) dengan menggunakan metode observasi yang objektif terhadap rangsangan dan jawaban ( respon ).
Wilhelm Wundt
 Psikologi merupakan ilmu pengetahuan yang mempelajari pengalaman-pengalaman yang timbul dalam diri manusia seperti perasaan panca indra, pikiran, rasa ( feeling ) dan kehendak.
Garden Murphy
Psikologi adalah Ilmu yang mempelajari respon yang diberikan oleh mahluk hidup terhadap lingkungannya.
Knight and Knight
Psikologi adalah ilmu yang  mempelajari secara sistematis tentang pengalaman dan tingkah laku manusia dan hewan, normal dan abnormal, individu atau social.
Woodworth dan Marquis
Psikologi adalah ilmu pengetahuan yang mempelajari aktivitas individu sejak dari dalam kandungan sampai meninggal dunia dalam hubungannya dengan alam sekitar.

Definisi Psikologi Menurut Para Ahli* 
1. Menurut Crow & Crow :Pschycology is the study of human behavior and humanrelationship. (Psikologi ialah tingkah laku manusia, yakniinteraksi manusia dengan dunia sekitarnya, baik berupa manusialain (human relationship) maupun bukan manusia: hewan, iklim,kebudayaan, dan sebagainya. 

2. Menurut Sartain :Psychology is the scientific study of the behavior of livingorganism,with especial attention given to human behavior.(Psikologi adalah ilmu yang mempelajari tingkah lakuorganisme yang hidup, terutama tingkah laku manusia).

3. Menurut Bruno (1987) :Pengertian Psikologi dibagi dalam tiga bagian, yaitu: Pertama,psikologi adalah studi (penyelidikan) mengenai “ruh”. Kedua,psikologi adalah ilmu pengetahuan mengenai “kehidup mental”.Ketiga, psikologi adalah ilmu pengetahuan mengenai “tingkahlaku” organisme.

4.Menurut Chaplin (1972) dalam Dictionary of psychology Psikologi ialah ilmu pengetahuan mengenai perilaku manusiadan hewan.*Ensiklopedia Pendidikan, Poerbakawatja dan Harahap (1981)Psikologi sebagai cabang ilmu pengetahuan yang mengadakanpenyelidikan atas gejala-gejala dan kegiatan – kegiatan jiwa.

5. Menurut Richard Mayer (1981) :Psikologi merupakan analisi mengenai proses mental danstruktur daya ingat untuk memahami perilaku manusia.  

Jadi , dapat disimpulkan psikologi adalah ilmu yang mempelajari tentang jiwa, baik mengenai gejalanya, prosesnya maupun latar belakangnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar